Makanan Obat


Makanan memegang peran yang tak tergantikan dalam kesehatan kita. Selain memberikan nutrisi, mereka juga dapat memiliki efek terapi yang sangat baik. Makan makanan seperti itu bahkan dapat membantu kita melawan penyakit. Berikut ini sepuluh makanan terapi yang dapat mencegah dan mengobati penyakit tertentu.

1. Kacang-kacangan: Untuk pencegahan kanker payudara

Kacang dapat menurunkan kolesterol, menstabilkan tekanan darah dan sekresi insulin, dan juga direkomendasikan untuk kesehatan sistem pencernaan. Dengan makan produk kedelai dua kali seminggu, sebagian besar wanita dapat menurunkan risiko kanker payudara sebesar 24%.

2. Kiwi: Menurunkan kolesterol dan tekanan darah

Kiwi kaya akan mineral, vitamin dan nutrisi. Kombinasi mineral dalam kiwi dapat mencegah penyakit jantung, stroke, kanker dan penyakit pernapasan. Kiwi memiliki kemampuan untuk mencairkan darah dan dengan demikian mengurangi pembekuan darah, menurunkan kolesterol dan tekanan darah.

3.Cherry: Menghambat pertumbuhan tumor, pengurangan asam urat

Quercetin dan asam ellagic dalam cherry dapat menghambat pertumbuhan tumor; antosianin mampu mengurangi risiko encok.

4. Bayam: Untuk melindungi prostat

Manfaat kesehatan bayam adalah terlalu banyak untuk disebutkan. Sayuaran ini dapat melindungi penglihatan; mencegah kanker prostat, usus besar dan payudara; mencegah penyakit jantung, stroke dan demensia; menurunkan tekanan darah, melawan infeksi dan meningkatkan kesehatan tulang.

5. Selada air: Untuk pencegahan kanker dan degenerasi macular

Selada air dapat mencegah kanker dan degenerasi macular, dan meningkatkan imunitas. Tanaman ini kaya hormon yang dapat melindungi sel-sel sehat dari efek karsinogenik.

6. Wortel: Baik untuk mengurangi risiko kanker

Diet kaya karotenoid dapat mengurangi mendapatkan risiko kanker kandung kemih, kanker serviks, kanker prostat, kanker laring dan kanker kerongkongan. Selain memiliki nutrisi anti- kanker, wortel juga dapat meningkatkan imunitas dan meningkatkan kesehatan pencernaan.

7. Bawang: Mengurangi alergi

Bawang mengandung quercetin, sebuah antihistamin alami, yang dapat mengurangi infeksi dan meringankan gejala alergi.

8.Kubis: Perbaikan tukak lambung

Kubis dan jusnya yang mengandung glutamin dan S-ethylmethionine. Kubis secara rutin dijus sebagai obat alami untuk penyembuhan tukak lambung karena kadar glutaminnya yang tinggi. Hal ini juga memberikan manfaat kardiovaskular yang signifikan dengan mencegah pembentukan plak dalam pembuluh darah.

9. Brokoli: Penetral Karsinogen (Pemicu Kanker)
Glukosinolat sulforaphane (SGS) adalah fitokimia yang ditemukan dalam brokoli yang dapat menetralkan karsinogen sebelum mereka merusak DNA dan juga mempercepat detoksifikasi tubuh.


10. Dandelion: Sebuah diuretik alami
Dandelion adalah diuretik alami yang meningkatkan produksi urin dengan merangsang ekskresi garam dan air dari ginjal. Dandelion dapat digunakan untuk berbagai kondisi yang memerlukan pengobatan diuretik ringan, seperti pencernaan yang buruk, gangguan hati, dan tekanan darah tinggi. Dandelion adalah sumber kalium, nutrisi sering hilang melalui penggunaan diuretik alami dan sintetis lainnya. (Erabaru/art)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar